Cara Mendapatkan Uang pada dasarnya dibedakan menjadi 2, yaitu melalui Dunia Nyata (bekerja secara nyata) dan yang kedua adalah melalui Dunia Maya (bekerja dengan koneksi internet).
Kedua cara mendapatkan uang tersebut mempunyai kelemahan dan kekurangan masing-masing. Tapi (sesuai judul diatas) disini saya hanya akan membahas tentang cara mendapatkan uang dari internet (kerja melalui Dunia Maya).
Baik, langsung saja kita mulai pembahasan mengenai Cara Mendapatkan Uang dari Internet.
Pertama kita akan membahas, macam-macam cara mendapatkan uang dari internet. Danyang saya ketahui ada 8 cara mendapatkan uang dari internet, diantaranya adalah :
- Online Shop
- Afiliasi
- Kontes SEO
- Jasa SEO
- PPC ( Pay Per Click )
- PTC ( Pay To Click )
- PTR ( Paid To Review )
- CPM ( Cost Per Mille )
Selanjutnya, mari kita cari tau penjelasan dari ke 8 cara mendapatkan uang dari internet tersebut.
1. Cara Mendapatkan Uang dari Internet dengan Membuat Online Shop
Membuat Toko Online adalah cara yang paling ampuh untuk mendapatkan uang dari internet, dengan catatan Anda sudah memproduksi barang sendiri yang nantinya untuk dijual secara online melalui internet.
Panduan untuk membuat toko online sudah banyak tersebar di internet, salah satu yang paling mudah adalah menggunakan sebuah CMS, dan CMS yang paling populer adalah PrestaShop dan Magento.
Cara menggunakan kedua CMS tersebut pun cukup mudah, tinggal Anda buat database, upload filenya, dan buka alamat web Anda, yang nantinya akan otomatis di redirect ke halaman /install, ikuti langkah-langkahnya, dan toko online pun sudah jadi dan siap digunakan untuk mendapatkan uang dari internet.
Tutorial lengkap membuat toko online secara gratis bisa Anda baca disini Cara Membuat Toko Online dan sudah saya lengkapi video agar lebih mudah dan jelas dalam mengikuti langkah-langkahnya.
2. Cara Mendapatkan Uang dari Internet dengan Afiliasi
Afiliasi atau biasa disebut sebagai Makelar Online, juga merupakan salah satu cara mendapatkan uang dari internet yang paling saya sukai.
Alasannya sederhana, karena kita tidak diwajibkan memiliki barang untuk dijual, dan sebagai gantinya, kita akan menjual barang milik orang lain, yang nantinya jika barang tersebut bisa kita jualkan, maka sang pemilik barang akan memberikan komisi kepada kita.
Tapi yang jadi masalah, kita sering kali dibuat bingung dengan 'barang siapa yang akan kita jual di internet ?' atau 'ditempat saya tidak ada wirausahawan ?' Semua permasalahn tersebut bisa diselesaikan jika Anda bergabung dengan situs penyedia jasa Afiliasi, contohnya seperti :
- Amazon (luar negeri)
- Lazada (dalam negeri)
- Qbong (dalam negeri)
Komisi yang didapat dari ketiga situs tersebut juga tidak sama (berbeda), untuk Amazon anda akan mendapatkan komisi sebesar 4% - 8% dari harga barang dan untuk Lazada dan Qbonk pun juga tidak terlalu jauh berbeda komisinya.
3. Cara Mendapatkan Uang dari Internet dengan Mengikuti Kontes SEO
Untuk Anda yang belum tau, Kontes SEO adalah perlombaan dimana para pesertanya memperebutkan posisi pertama di Search Engine, dengan keyword yang sudah ditentukan sebelumnya.
Kontes SEO ini sangat cocok untuk Anda yang ingin mendapakan uang dari internet secara cepat, karena memang biasanya Kontes SEO hanya berlangsung 1 Bulan, jadi jika Anda menang, maka hadiah (uang) bisa langsung Anda terima.
Untuk mencari kontes seo, sebenarnya cukup mudah, salah satunya bisa dengan cara mengetikkan keyword 'kontes seo' lalu sortir hasil pencarian 7 Hari terakhir, atau bisa juga dengan join dengan group blogger di facebook, karena sering kali diadakan kontes seo kecil-kecil.an.
4. Cara Mendapatkan Uang dari Internet dengan Menjual Jasa SEO
Jika Anda sudah sering memenangkan Kontes SEO, maka kini saatnya anda menjual kemampuan SEO Anda tersebut kepada orang yang baru belajar seo.
Untuk tarifnya bisa disesuaikan dengan keyword yang client minta, jika persaingan high, patok saja dengan harga Rp.1.000.000 keatasa, jika persaingan medium bisa Anda pasang harga Rp.500.000 - 1.000.000, sementara untuk persaingan low, bisa anda patok dibawah Rp.500.000.
Kemahalan ? tidak juga menurut saya, jika pelayanan yang Anda berikan memuaskan client, maka harga tersebut sudah sangat wajar.
5. Cara Mendapatkan Uang dari Internet melalui PPC
Pay Per Click atau sering disingkat PPC adalah sebuah program dimana kita akan dibayar setiap klik yang kita dapat.
Cara mendapatkan uang dari program PPC ini memang terdengar cukup mudah, tapi ketika dijalani ternyata tak semudah kedengarannya.
Karena apa ? karena yang mengkontrol pendapatan kita, bukan kita sendiri, melainkan para pengunjung lah. Jika beruntung (pengunjung tertarik dengan iklan tersebut) maka pengunjung akan mengklik iklan PPC tersebut dan kita akan dapat uang, namun jika sedang tidak beruntung maka pengunjung bisa saja langsung pergi, dan kita pun tidak akan dapat apa-apa.
Dan penyedia layanan PPC terbesar saat ini adalah Google Adsense.
Sedikit tips untuk Anda yang bermain PPC.
Jangan Terlalu Banyak Memasang Iklan PPC ( maks. 3 slot iklan )
Perhatikan Layout, Jangan Sampai Slot Iklan Menghalangi Artikel ( karena pengunjung butuh artikel, bukan iklan )
Tipsnya dua itu dulu, kalau dapat inspirasi akan saya tambah lagi.
6. Cara Mendapatkan Uang dari Internet melalui PTC
Pay To Click atau PTC sebenarnya tidak terlalu jauh berbeda dengan PPC, hanya yang mebedakan pada caranya.
Pada program PTC kita sendiri yang meng-klik iklannya, sementara untuk PPC orang lain lah yang meng-klik iklannya.
Dulu saya juga sempat main PTC ini, tapi berhenti, karena banyak waktu yang terkuras, dan hasilnya juga tidak terlalu memuaskan karena memang hasil yang kita daoat tergantung berapa banyak anda rajin meng-klik, karena saya malas nge-klik jadi hasil yang saya dapat juga sedikit.
Namun jika ingin mencoba program PTC, anda bisa bergabung dengan situs penyedia layanan PTC ini, dan yang paling terkenal adalah Neobux.
7. Cara Mendapatkan Uang dari Internet melalui PTR
Paid To Review ( PTR ) juga masih satu 'keluarga' dengan PTC, namun bedanya, seperti yang saya jelaskan diatas dimana PTC dibayar setiap klik, sementara untuk PTR dibayar setiap Review yang kita tuliskan.
Jika ditanya hasil, tentu PTR akan memberikan komisi yang lebih besar, biasanya berkisar $0.01 - $1 setiap review yang anda lakukan.
Salah satu situs yang menyediakan PTR ini adalah Clicksense, tapi saya sudah lama tidak berkunjung disana, mungkin komisi PTRnya sekarang sudah berubah lebih besar atau justru lebih kecil.
8. Cara Mendapatkan Uang dari Internet melalui CPM
CPM atau Cost Per Mille adalah program dimana kita akan dibayar setiap 1.000 Tampilan Iklan.
Berbeda dengan PPC yang mengharuskan pengunjung mengklik iklan, untuk CPM hal itu tidak perlu, karena kita tetap akan dibayar walaupun pengunjung tidak melakukan klik, terhadap iklan yang kita pasang.
Penyedia CPM yang benar-benar membayar dan paling populer dikalangan blogger adalah :
- Yllix
- Popads
- CPX24
Tapi saya sendiri belum mencoba ketiga situs tersebut, karena memang jumlah pengunjung di blog ini belum cukup pantas untuk dipasang CPM.
Mungkin 8 Cara mendapatkan uang dari internet itu dulu yang bisa bagikan kepada Anda, dan sebenarnya masih banyak cara mendapatkan uang dari internet selain yang saya sebutkan diatas, tapi masih belum diuji di Itebe dan Ipebe.
Akhir kata saya ucapkan terimakasih banyak sudah bersedia membaca artikel cupe mengenai Cara Mendapatkan Uang dari Internet secara Cepat, Mudah, Gratis Dijamin Tanpa Modal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar